Cabai Infinity |
Cabai ini memiliki tingkat kepedasan 1,17 juta pada Skala Scoville (Skala dalam mengukur kadar kepedasan cabai secara resmi), sedangkan cabai rawit hanya memiliki tingkat kepedasan antara 50.000-100.000 Skala Scoville. Wow, bisa kita bayangkan rasa pedasnya bukan.
Tak hanya pedas, ternyata cabai ini juga memiliki efek bagi kesehatan. Sebelumnya pemegang rekor untuk cabai terpedas didunia di nobatkan pada cabai Bhut Jolokia dari india dengan tingkat kepedasan sekitar 1 juta Skala Scoville.
Dibalik suksesnya rasa pedas cabai jenis Infinity ini ternyata ditemukan secara tidak sengaja alias tidak melalui suatu riset maupun penelitian. Adalah Nick Woods (39) seorang petani yang mencoba untuk menanam cabai yang merupakan blasteran ini didalam rumah kacanya sendiri.
Oh ya. perlu diingat, cabai ini tidak boleh dimakan secara langsung tanpa terlebih dahulu diolah. Karena rasa pedas yang ditimbulkan akan berakibat pada rasa terbakar pada tenggorokan. Jangan coba-coba memakan tahu bunting dengan cabai ini ya, cukup dengan cabai rawit saja…hehehe
Daftar urutan kadar kepedasan cabai
Cabai Invinity 1,17 juta skala scoville
Cabai Invinity 1,17 juta skala scoville
Cabai Naga Viper 855.000 - 1.359.000 skala scoville
Savina Merah habanero 350.000 - 580.000 skala scoville
Cabai Habanero 100.000 - 350.000 skala scoville
Scotch bonnet 100.000 - 325.000 skala scoville
Piri piri 100.000 - 225.000 skala scoville
Cabai pedas Jamaika 100.000 - 200.000 skala scoville
Cabai cayenne Carolina 100.000 - 125.000 skala scoville
Cabai Bahama 95.000 - 110.000 skala scoville
Cabai Tabiche 85.000 - 115.000 skala scoville
Cabai rawit, Cabai Chiltepin, Rocoto 50.000 - 100.000 skala scoville
Cabai Pequin 40.000 - 58.000 skala scoville
Cabai super chile, Cabai Santaka 40.000 - 50.000 skala scoville
Cabai Cayenne, Cabai Tabasco 30.000 - 50.000 skala scoville
Cabai de Arbol 15.000 - 30.000 skala scoville
Cabai Manzano, Ají 12.000 - 30.000 skala scoville
Cabai Serano 5.000 - 23.000 skala scoville
Cabai lilin panas, Chipotle 5.000 - 10.000 skala scoville
Jalapeño, Cabai Santaka, Saus Tabasco 2.500 - 8.000 skala scoville
Cabai Guajilla 2.500 - 5.000 skala scoville
Cabai Rocotilla 1.500 - 2.500 skala scoville
Cabai Pasilla, Cabai Ancho, Cabai Poblano 1.000 - 2.000 skala scoville
Cabai Coronado 700 - 1.000 skala scoville
Cabai Anaheim 500 - 2.500 skala scoville
Cabai New Mexico 500 - 1.000 skala scoville
Cabai Santa Fe Grande 500 - 700 skala scoville
Cabai Pepperoncini, Pimento 100 - 500 skala scoville
Paprika 0 skala scoville
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Memberikan Tanggapan Berupa Saran Maupun Kritik Yang Sifatnya Membangun. Terima Kasih Untuk Tidak Menuliskan Cacian, Makian Dan Kata-Kata Kotor.